Sabtu, 23 Mei 2015

Filled Under:

Air Terjun Tiu Kelep Senaru

Share
Pulau Lombok memang memiliki pesona wisata alam yang mengagumkan, yang menyatu dengan ritme yang menenangkan  Anda akan menemui air terjun yang mengaliri tebing yang bertingat yang bernama Air terjun tiukelep yang berada dalam  kawasan Taman  Nasional Gunung Rinjani dengan sumber airnya langsung berasal dari Danau Segara Anak di puncak gunung Rinjani.   Air Terjun Tiu Kelep memiliki ketinggiankurang lebih  42 meter dan airnya cukup deras dan besar dengan kolam yang terbentuk di bawahnya tidak begitu dalam  hanya sepinggang orang dewasa.  Juga dasar kolam yang lembut dan datar memungkinkan  pengunjung dapat berenang.  

Masih ada dua air terjun lagi di kawasan ini, yaitu Air Terjun Sendang Gila danAir Terjun Batara Lejang.  Posisi Air Terjun Tiu Kelep ini berada di antara dua air terjun tersebut.  Yang disebutkan pertama  berada di bawahnya, dimana jatuhan air dari Air Terjun Tiu Kelep ini nantinya akan melewati tebing miring yang berlumut hijau membentuk Air Terjun Sendang Gila.  Sedangkan yang kedua berada di atasnya di bagian  hulu. Di sepanjang jalan menuju ke kedua air terjun, Anda akan disuguhkan dengan pemandangan hutan lindung yang lebat. Hutan ini merupakan bagian dari Taman Nasional Gunung Rinjani

Berjarak kurang lebih 60 km dari ibu kota Mataram Lokasi Terletak di Desa Senaru, Kecamatan Bayan, Kabupaten Lombok Utara, Propinsi Nusa Tenggara Barat.  

Aksesbilitas

Ada dua rute yang bisa ditempuh untukj menuju kesana, yaitu pertama melalui Pusuk dan kedua melalui Pantai Senggigi.  Tidak ada kendaraan umum yang menuju langsung ke lokasi ini. Oleh sebab itu para pengunjung biasanya menyewa kendaraan di rental-rental mobil atau motor yang banyak ditemukan di pusat kota (Mataram atau Cakranegara). 

Menurut masyarakat setempat, nama Tiu Kelep diambil dari bahasa Suku Sasak yang berarti “Kolam Terbang”. Sedangkan nama Sendang Gile diambil dari legenda setempat. Legenda

Tiket masuk adalah Rp 5000/orang.

Fasilitas dan Akomodasi

Di kawasan objek wisata ini tidak ada fasilitas yang tersedia seperti toilet atau tempat ganti pakaian.  Disarankan untuk membawa makanan atau membeli dulu di warung-warung kecil di lapangan parkir dekat pintu masuk kerena di lokasi air terjun tidak ada yang menjual minuman atau makanan kecil tersebut.


Peta dan Koordinat GPS: 8° 18' 9.17" S  116° 19' 50.86" E  
8° 18' 4.28" S   116° 19' 48.39" E dapat dilihat  disini
Photografer By Teguh Zulkarnain

0 komentar:

Posting Komentar